LPPOM MUI merupakan lembaga yang didirikan oleh Majelis Ulama Indonesia untuk menjalankan tugas MUI dalam menjaga ketentranaman umat melalui mengkonsumsi makanan, obat dan kosmetika yang jelas kehalalannya. Pembentukan LPPOM MUI didasarkan atas mandat dari Pemerintah/negara agar Majelis Ulama Indonesia (MUI) berperan aktif dalam meredakan kasus lemak babi di Indonesia pada tahun 1988. LPPOM MUI didirikan pada tanggal 6 Januari 1989 untuk melakukan pemeriksaan dan sertifikasi halal. Lowongan Kerja LPPOM Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI)
Lowongan Kerja LPPOM Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI)
1. Analis/Teknisi Laboratorium Kalibrasi
Tugas dan Tanggung Jawab :
- Melaksanakan kalibrasi sesuai dengan prosedur dan pemeliharaan alat ukur standar
- Membuat laporan hasil kalibrasi alat ukur
- Berkolaborasi dengan tim mutu dalam pemenuhan ISO/IEC 17025
Persyaratan :
- Minimal lulusan SMK (Jurusan Metrologi, Analis Kimia, dan sederajat)
- Memiliki minimal 1 tahun pengalaman kerja dalam bidang kalibrasi untuk laboratorium/industri
- Memiliki kemampuan analisa, inisiatif tinggi, ketelitian dan pemecah masalah yang baik
- Memiliki pengetahuan tentang penggunaan hingga perawatat alat-alat ukur dan standar
- Memiliki SIM A dan dapat mengendarai mobil menjadi nilai tambah
- Bersedia ditempatkan di Kota Bogor
2. Technical Sales Staff
Tugas dan Tanggung Jawab :
- Mencari customer baru
- Melakukan penjualan produk
- Melayani customer
- Membuat laporan pencapaian target sales
Persyaratan :
- Minimal lulusan D3 (Jurusan Farmasi, analis kimia, teknologi pangan, dan sederajat)
- Memiliki minimal 2 tahun pengalaman kerja dalam bidang sales dan marketing untuk jasa laboratorium
- Mampu bekerja secara individu maupun tim
- Memiliki kemampuan komunikasi baik, berinisiatif tinggi dan target oriented
- Memiliki SIM A dan dapat mengendarai mobil menjadi nilai tambah
- Bersedia ditempatkan di Kota Bogor
3. Analis Mikrobiologi
Tugas dan Tanggung Jawab :
- Melakukan pengujian mikrobiologi
- Membuat laporan hasil pengujian mikrobiologi
- Membantu pengembangan pengujian mikrobiologi
- Menjalankan sistem ISO 17025
Persyaratan :
- Minimal lulusan D3 (Jurusan Analis Kimia atau sederajat)
- Memiliki minimal 1 tahun pengalaman kerja dalam melakukan validasi dan pengujian mikrobiologi
- Mampu bekerja secara individu maupun tim
- Memililki kemampuan komunikasi baik, berinisiatif tinggi, dan target oriented
- Bersedia ditempatkan di Kota Bogor
Tata Cara Melamar:
Jika tertarik dan memenuhi persyaratan lowongan ini, Silahkan mendaftar secara online:
Posisi 1 | DAFTAR
Posisi 2 | DAFTAR
Posisi 3 | DAFTAR
Periode pendaftaran sampai dengan 10 Maret 2023
Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan lowongan kerja, karena pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun.